Manado, Sumber Berita ID – Kinerja Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Manado mendapatkan apresiasi dari Wakil Ketua DPRD Kota Manado, Nortje Van Bone. Menurut politisi senior ini, DLH dibawah pimpinan Franky Porawouw, menunjukkan kinerja yang baik.
“Saya menilai dari sisi kerja ya, DLH menjalankan tugas dengan sangat baik. Kota Manado dibawah kepimpinan Walikota Andrei Angouw dan Richard Sualang sangat baik, termasuk di dalamnya Dinas Lingkungan Hidup menunjukkan kinerja yang baik, patut diapresiasi,” ujar NVB panggilan akrabnya, saat ditemui media ini di Kantor DPRD Manado di Sario, Kamis (27/01/2022).
NVB mengambil contoh, kondisi Kota Manado sebelumnya, apabila terjadi hujan langsung dikepung oleh genangan air. Namun sekarang, sudah terminimalisir.
“DLH Manado pada masa sekarang ini bekerja baik dalam mengurus kebersihan kota ini, tumpukan sampah di saluran air langsung diangkat personel DLH. Pernah saya terkena macet di seputaran SPBU Tikala karena banjir sebatas lutut, mobil tidak bisa terobos. Namun, saat hujan tadi (Kamis, 27/01/2022) turun sangat deras, namun di lokasi tersebut sudah tidak terjadi banjir lagi. Itu bukti, bahwa dinas ini cepat tangap dengan apa yang diperintahkan oleh atasannya,” tukasnya.(don)