Perayaan HUT PDI Perjuangan ke-52 DPC Kota Manado: Sederhana, Khidmat, Penuh Semangat Nasionalisme & Patriotisme

Manado, Sumber Berita ID – DPC PDI Perjuangan Kota Manado menggelar peringatan Hari Ulang Tahun atau HUT Ke-52 pada Jumat (10/01/2025).

Perayaan Syukuran HUT ke-52 itu digelar di pelataran kantor DPC PDI Perjuangan jalan ring road dua, Mapanget.

Perayaan HUT ke-52 yang mengangkat tema ‘Satyam Eva Jayate’ dengan subtema ‘Api Perjuangan Nan Tak Kunjung Padam’, itu berjalan khidmat dan dengan semangat gotong-royong.

Acara diawali dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya, dan dilanjutkan dengan mendengarkan pidato politik oleh ketua umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri.

Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Manado dr. Richard Sualang bersama jajaran pengurus partai nampak serius mengikuti jalannya acara.

Sualang dalam sambutannya mengajak kepada seluruh anggota partai, kader dan simpatisan partai untuk terus menggelorakan semangat untuk memperjuangkan kebenaran.

“Teruslah semangat dalam memperjuangkan kebenaran. Satyam Eva Jayate, Api Perjuangan Nan Tak Kunjung Padam,” kata Sualang.

Richard menyampaikan terima kasih kepada para kader yang telah berkontribusi memenangkan AARS pada Pilkada Manado 2024 lalu.

“Semoga di ulang tahun PDI Perjuangan ke-52 ini kita makin semangat, kokoh dan solid berjuang untuk rakyat,” tandasnya.(don)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *