Angka Kemiskinan di Kota Manado Menurun

Manado, Sumber Berita ID – Angka kemiskinan di Kota Manado menurun. Dari data BPS yang dirilis Desember tahun lalu, turun dari 6,2 persen di 2021 menjadi 5,8 persen di 2022.

Dikatakan Wakil Walikota Manado, dr. Richard Sualang, bila mana itu dikonversi ke angka, maka di Kota Manado tinggal sekira 25-28 ribu orang yang ada di bawa garis kemiskinan.

“Nah, jumlah ini yang harus kita bantu. Tentu ini harus diverifikasi data supaya nanti penerima manfaat bantuan hanya benar-benar yang kurang mampu. Karena penerima manfaat harus berkeadilan sosial,” tegas Sualang saat mendampingi Walikota Andrei Angouw dalam konferensi pers bersama Aliansi Pers Manado (APM), Rabu (25/01/2023) di Manado.

Upaya menekan angka kemiskinan juga dilakukan dalam bentuk bantuan-bantuan dari Pemkot kepada masyarakat kurang mampu.

Termasuk juga dengan pemberian lahan pekuburan gratis. Apa lagi akan dibuka TPA baru di Kima Atas. Kemudian ada fasilitas lain yang dibantu.

“Dana lansia juga sudah mulai dari tahun lalu sekira 2.000 peserta. Kita akan evaluasi lagi apa berjalan baik atau tidak. Termasuk kriterianya.

Kemudian bantuan kedukaan. Kita masih disediakan dalam bentuk barang. Jadi Pemkot harus hadir bagu masyarakat kurang mampu untuk bisa menerima manfaat-manfaat tersebut,” pungkasnya.(don)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *