Air Meluap di Tikala, Walikota: Masalah ini Harus Segera Diatasi

Walikota saat menyusuri anak sungai di depan lapangan Tikala

Manado, Sumber Berita ID – Hujan lebat melanda Kota Manado dan sekitarnya pada Selasa (13/07) siang. Tak hitung lama, di lokasi seputaran Tikala tepatnya di depan Gereja Pantekosta air meluap sampai ke jalan. Masalah klasik di lokasi tersebut sudah terjadi bertahun-tahun lamanya. Hingga saat ini, Walikota Manado Andrei Angouw segera melihat langsung kondisi situasi di lokasi itu dengan berjalan kaki di mulai dari kompleks lapangan Tikala sampai POM bensin Tikala. Ditemui bahwa lobang-lobang air yang ada di parit-parit banyak yang tersumbat, sehingga air meluap sampai kejalan.

“Temuan lapangan ini tentunya akan dianalisa dan di cari jalan keluar untuk mengatasinya,” tukas Walikota.

Bagi Walikota, hal ini akan segera diatasi dan beberapa hal sehubungan dengan bagaimana mengatasi air meluap, bahkan antisipasi banjir akan dikaji untuk pelaksanaan program penanggulangannya kedepan.

“Ini akan dikaji, dan segera diatasi,” katanya singkat.

Dalam kegiatan turun lapangan (turlap) mendadak ini Walikota didampingi Kadis PUPR John Suwu melihat kondisi jalan, parit dan melihat langsung air meluap dari parit-parit dan anak sungai Tikala. (bonds)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *