Kini, Ruang Paripurna Dekot Manado “So Vasung”

Manado, Sumber Berita ID – Sekretariat DPRD Kota Manado kini beralih tempat di gedung eks kantor Dewan Provinsi, tepatnya di Kecamatan Sario.

Pada Senin (07/06) lalu, Walikota Manado Andrei Angouw dan Wakil Walikota Richard Sualang menyempatkan diri melihat kondisi gedung yang akan ditempati wakil rakyat Kota Manado.

“Gedungnya masih bagus, tinggal dibenahi sedikit sudah bisa ditempati,” tukas Walikota.

Pantauan media ini pada Jumat (03/07) sore, tampilan gedung yang akan ditempati oleh anggota DPRD, Fraksi, staf beserta THL ini semakin cantik dengan di tambah hiasan cat merah pada bagian atap dan dan dinding luar gedung.

Tampak luar gedung DPRD Sario.

“Pembenahan gedung ini sudah hampir 80% selesai, tinggal beberapa ruangan lagi yang belum selesai untuk dibenahi,” ungkap Sekretaris Dewan Manado Zainal Abidin.

Ruangan paripurna yang adalah tempat untuk merangkum aspirasi masyarakat dibawah yang nantinya akan disampaikan kepada Pemerintah Daerah terlihat menjadi semakin cantik.

“Ruang paripurna so vasung (cantik red.), so bersih, dan tidak berdebu,” tukas seorang THL yang tak mau namanya disebut.

Diketahui, Kantor DPRD Kota Manado di Tikala sempat dikeluhkan anggota DPRD karena tidak memiliki tempat parkir yang memadai.(bonds)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *