Bertemu dengan Pimpinan KGPM, Pemkot Bicarakan Pentingnya Kemitraan

Manado, Sumber Berita ID – Walikota Manado Andrei Angouw dan Wakil Walikota Richard Sualang bertemu dengan pimpinan Kerapatan Gereja Protestan Minahasa (KGPM) Manado untuk mempererat jalin silaturahmi antara pemerintah dan gereja, bertempat di Kantor PP-MG KGPM yang terletak di Malalayang, Manado pada Jumat (25/06).

Rombongan Pemko Manado disambut oleh Ketua Umum PP KGPM Gbl Francky Londa, Ketua MG Gbl Fera Lintong, Sekretaris Umum Gbl James Rumagit dan Bendahara Pnt Victor Rompas serta pengurus lainnya.

Andrei Angouw dalam sambutannya mengatakan, tujuan dari pertemuan tersebut adalah untuk menjalin silaturahmi antara PP-MG KGPM dan Pemerintah Kota Manado.

“Pertemuan ini adalah untuk mempererat kemitraan dengan KGPM. Pemerintah sedang menjalankan beberapa program strategis untuk masyarakat dan berharap dukungan dari gereja, termasuk didalamnya KGPM,” tukas Angouw.

Ketua Umum PP KGPM Gbl Francky Londa menyampaikan apresiasi kepada Pemerintah Kota Manado khususnya Andrei Angouw dan Richard Sualang karena datang langsung untuk bertemu pengurus PP-MG KGPM.

“Jadinya kedekatan itu dalam hal kemitraan dengan pemerintah makin terasa. Apalagi Pak Walikota dan Pak Wakil Walikota ini datang langsung menemui kami,” kata Gbl Francky.

Sejumlah hal pun dibicarakan, mulai dari perkenalan satu sama lain, hingga berbagai program yang sedang dijalankan.

Gbl Francky mengungkapkan, salah satu yang disebut yaitu soal vaksinasi yang terus dimaksimalkan.

“Kami sudah sampaikan kepada Pak Wali Kota, KGPM sangat mendukung vaksinasi, bahkan sejumlah gedung gereja KGPM menjadi lokasi vaksin. Hari ini bahkan sedang dilaksanakan vaksinasi, salah satunya di KGPM Hosana Tikala Kumaraka,” ungkap Gbl Francky. Selain itu, dalam rangka mengantisipasi terjadinya bencana seperti banjir, Pemerintah Kota juga meminta bantuan gereja untuk turut andil dalam mengimbau dan mengajak jemaat untuk ikut membantu pemerintah dalam hal penanganan sampah.

Diketahui, sidang-sidang yang ada di KGPM memang sudah memprogramkan kerja bakti sebagai wujud kepedulian warga gereja untuk lingkungan sekitar.

“Kami pun sedang mengemas pencanangan program peduli lingkungan yang akan kita gaungkan di seluruh sidang yang ada di KGPM, sambil kita terus menjaga lingkungan sekitar,” kata Gbl Francky.(bonds)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *