Gosal: Pejabat Jangan Sibuk Cari Muka

Manado, Sumber Berita ID – Tanggal 10 Mei 2021, sesuai pernyataan Gubernur Olly Dondokambey, Andrei Angouw dan Richard Sualang akan dilantik menjadi Walikota dan Wakil Walikota Manado. Namun, dalam perjalanan waktu menuju pelantikan ini banyak pejabat pemerintah yang tengah sibuk mendekatkan diri kepada Walikota dan Wakil Walikota terpilih.

Terkait fenomena tersebut, Sekretaris Fraksi PDIP Manado, Jimmy Gosal mengatakan pejabat yang sifatnya cari-cari muka itu sebaiknya fokus saja kepada kinerja.

“Sekarang telah menjadi fenomena di Kota Manado, banyak pejabat yang sudah cari-cari muka. Banyak pejabat yang kinerjanya malah menurun, terlebih untuk pelayanan masyarakat. Mengapa demikian, karena mereka sibuk mendekatkan diri kepada Walikota dan Wakil Walikota terpilih,” tukas Gosal diruang kerjanya, Kamis (22/04).

Tambah politisi enerjik ini, pejabat yang fokus kepada kinerjanya, akan berdampak pada kemajuan pembangunan Kota Manado.

“Cobalah fokus kepada kinerja di setiap instansi, jangan hanya sibuk mendekatkan diri, justru yang kinerjanya baik dan babadiam menjadi nilai tersendiri untuk pemerintahan selanjutnya. Kami pun di DPRD mengapresiasi kepada setiap pejabat yang fokus hanya kepada kerja dalam pelayanan masyarakat Kota Manado. Kami di DPRD Manado pun mempunyai tanggung jawab yang besar kepada masyarakat, sejalan dengan kinerja pemerintahan. Jadi, kepada para pejabat, stop jo cari muka, fokus kerja jo,” seru anggota DPRD dari Komisi II ini mengakhiri.(don)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *