Pemerintahan AA-RS Diyakini Akan Cepat Atasi Sampah dan Banjir

Manado, Sumber Berita ID – Walikota dan Wakil Walikota terpilih Andrei Angouw dan Richard Sualang akan segera dilantik untuk memimpin Kota Manado sampai 2024 nanti.

Namun, beberapa masalah di depan sudah menanti. Sampah dan banjir menjadi masalah mendasar yang diharapkan akan segera teratasi di masa pemerintahan Andrei Angouw dan Richard Sualang.

“Saya sangat yakin, pemerintahan Pak Walikota Andrei Angouw dan Pak Richard Sualang akan cepat mengatasi masalah yang sangat mendasar di Kota Manado, yaitu banjir dan masalah sampah, karena menurut saya mereka sudah berpengalaman dalam dunia pemerintahan dan pasti akan menyiapkan orang-orang yang berkompeten di bidangnya masing-masing,” tutur Sanny Paendong yang adalah ketua Anak Ranting PDIP Karombasan Utara, Minggu (4/04).

Sanny Paendong saat mendampingi Andrei Angouw saat tahapan kampanye beberapa waktu lalu.

Tambah Paendong, masyarakat sudah tidak sabar menunggu kinerja pemerintahan baru tersebut, dan berkeinginan untuk berkontribusi bersama pemerintah.

“Saya yakin, masyarakat sudah tidak sabar untuk melihat kinerja pemerintah pak Walikota dan Wakil Walikota baru. Banyak masukan ke saya, bahwa warga siap untuk berkontribusi dengan pemerintah untuk menyukseskan Kota Manado yang aman, nyaman dan bersih dan apabila itu terwujud maka akan banyak investor yang masuk untuk mengembangkan usahanya di kota Tinutuan ini. Berbarengan dengan itu, tingkat penyerapan tenaga kerja akan terus meningkat apabila banyak investor masuk”, tukas Paendong.

Paendong berharap, masyarakat Kota Manado bisa mensukseskan program kerja pemerintahan Walikota Andrei Angouw dan Wakil Walikota Richard Sualang.

“Pak Walikota sudah beberapa kali datang ke TPA Sumompo, itu menandakan masalah sampah sudah urgent, diharapkan ada kerjasama yang baik dari masyarakat, contohnya tidak membuang sampah sembarangan, itu saja sudah membantu pemerintah,” tutupnya.(bonds)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *