Liga Langit PAC Malalayang Meriah

Headline, Hiburan, Politik5033 Dilihat

SumberBerita.ID – Perlombaan liga langit yang disponsori oleh Pimpinan Anak Cabang (PAC) PDI Perjuangan Malalayang, dilaksanakan di lapangan tongkang pada , Minggu (13/09) kemarin, berlangsung meriah.

Kegiatan tersebut dibuka langsung oleh Richard Sualang (RS) sebagai DPC PDI Perjuangan kota Manado. Dalam sambutannya, RS mengajak para peserta perlombaan untuk menjaga sportifitas.

” Jangan lupa untuk para peserta menjaga sportifitas selama mengikuti perlombaan, serta menjaga jarak agar kita semua terhindar dari penyakit covid-19 yang masih ada di kota Manado,” tutur RS.

Ketua PAC Malalayang, Jean Sumilat mengatakan tujuan kegiatan ini adalah untuk menyalurkan hobi dan untuk hiburan untuk masyarakat.

” Perlombaan ini akan berlangsung selama 3 hari, dan tujuan kegiatan untuk menyalurkan hobi bagi masyarakat pecinta layangan dan juga memberikan hiburan kepada masyarakat sekitar,” tutur legislator yang terkenal komunikatif ini.

Dari pantauan Harian Komentar, kegiatan liga langit yang memperebutkan total hadiah Rp. 11 jt ini turut dihadiri oleh penggurus dan anggota PAC serta masyarakat sekitar.(red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *